BN Online, Makassar–Kabar Pemerintah kota (Pemkot) Makassar, akan umumkan hasil tes pegawai Laskar Pelangi sudah tersiar hingga grup-grup WhatsApp, menjadi riuh. Bahkan kabar yang tersiar menyebut akan ada pengumuman, Senin 10 Januari 2022. Benarkah?
Meski belum ada keputusan resmi karena validitas data sering dipertanyakan sering berubah-rubah. Sehingga prosesnya tidak sesuai jadwal.
Pihak Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Makassar pun belum mengeluarkan tanggal resmi pengumuman.
Namun, mengacu pada keterangan Kepala BKPSDM Makassar, Siswanta Attas, pada Rabu 5 Januari 2022 lalu.
Ia menyebut pihaknya akan mengumumkan pekan depan. Dari pernyataan itu, peserta menunggu pengumuman pada Senin 10 Januari 2022.
Ia menjelaskan, pengumuman hasil seleksi laskar pelangi ini terlambat. Karena sebelumnya ada lelang jabatan. Sehingga pihaknya harus fokus dulu menyelesaikan lelang jabatan.
“Kita terlambat karena banyak kerjaan. Baru-baru sudah lelang jabatan dan ini juga kita kebut untuk umumkan secepatnya,” jelasnya.
Menurutnya, dengan adanya tenaga Laskar Pelangi akan menutupi kebutuhan pegawai di wilayah Pemerintah Kota Makassar.(*)










