UPT SPF SMPN 51 Gelar Syukuran dan Berpakaian Adat Meriahkan HUT Ke-415 Kota Makassar

BN Online, Makassar–Momentum perayaan HUT ke-415 Kota Makassar, Rabu (9/11) juga diperingati keluarga besar UPT SPF SMP Negeri 51 Makassar.

Para uru dan staf serta siswa sekolah ini merayakan syukuran dengan berpakaian adat budaya nusantara di lingkungan sekolah di Kelurahan Tamangapa Kecamatan Manggala kota

“Kami menganjurkan semua komponen sekolah, baik guru, staf maupun siswa kami untuk bersama sama melaksanakan kegiatan hari Jadi Kota Makassar ini secara sederhana namun penuh khidmat,” katanya.

Sebelumnya pada Senin (7/11) kemarin, sekolah ini juga telah melangsungkan upacara terkait hari Jadi Kota Makassar ke 415 tahun.

Menurutnya, hal yang terpenting dalam kegiatan hari Jadi Kota Makassar itu, adalah mengedukasi atau memperkenalkan sejarah lahirnya kota Makassar kepada anak didiknya serta menanamkan nilai nilai luhur perjuangan bangsa melalui mata pelajaran muatan lokal.

“Siswa perlu tahu nama-nama jalan yang bergelar pahlawan nasional asal Makassar seperti H. Aroepala yang merupakan mantan walikota Makassar (1962 – 1965), dan Daeng Patompo, Letjen Hertasning, dan lain sebagainya,” ujarnya.

Lanjutnya, H.Rahmat, sejak ia memimpin di sekolah tersebut, dirinya telah menerapkan pendidikan karater serta penajaman 18 Revolusi Pendidikan yang telah dicanangkan Walikota Makassar.

“Pada momentum peringatan HUT Kota Makassar, pihak sekolah UPT SPF SMPN 51 menyajikan berbagai kue yang kerap di makan,” warga kota Makassar, diantaranya kue tradisional,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *