BN Online, Makassar – Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar Muhammad Roem mendampingi Wali Kota Makassar Munafri Arifuddi dan Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham nonton bareng film dokumenter Marege Awaiting Macassan Museum Dinas Kebudayaan Kota Makassar, Kamis (10/4/2025) petang.
Film ini diproduksi Dinas Kebudayaan Kota Makassar dengan Sky Project Official. Film dokumenter tersebut disaksikan Appi-Aliyah dan perwakilan Australia, di Museum Dinas Kebudayaan Kota Makassar.
Film dengan latar sejarah ini sangat penting bagi pelajaran generasi selanjutnya. Alurnya menceritakan kisah dan perjuangan nenek moyang orang Makassar kala itu dengan suku Aborigin.
Mereka menaklukkan dunia dan menjadi bagian penting dari peradaban dunia. Bahakan, hubungan yang telah berlangsung berabad-abad ini tersimpan baik dalam ingatan generasi saat ini.
Pada kesempatan ini, Kepala Dinas Kebudayaan Kota Makassar, Andi Herfida Attas mengatakan, film dokumenter ini menggambarkan hubungan historis antara pelaut Makassar dan masyarakat Aborigin di Australia.
“Dokumenter Marege Awaiting Macassan, menceritakan bukti perjalanan sejarah antara Makassar dengan Australia. Dan dihadiri langsung oleh Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham, serta jajaran SKPD Kota Makassar,” ujar Istri Bupati Bulukumba itu.
Sedangakan, Kepala Dinas Pariwisata Muhammad Roem mengatakan, inisiatif film ini menjadi langkah strategis memperkuat industri film lokal. Pihaknya, terus membuka ruang kolaborasi antar pelaku seni, dan menegaskan posisi Makassar sebagai kota budaya yang kreatif dan mendunia.
“Inilah bukti bahwa karya lokal mampu menyuarakan sejarah, memperkuat koneksi budaya, dan berkontribusi nyata terhadap pertumbuhan sektor ekonomi kreatif, khususnya perfilman,” jelas Roem.