PDAM Makassar Tangani Kebocoran Pipa di Manunggal 31, Sejumlah Wilayah Terdampak

BN Online, Makassar— Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar bergerak cepat menangani kebocoran pipa PVC berdiameter 150mm yang terjadi di Jalan Manunggal 31, Kamis (24/4/2025). Pengerjaan perbaikan dimulai pada pukul 13.00 WITA dan diperkirakan berlangsung selama 1×24 jam.

Kebocoran ini berdampak pada distribusi air bersih ke sejumlah wilayah di sekitar lokasi. Adapun wilayah yang terdampak meliputi Jalan Manunggal 31 dan sekitarnya, Rajawali dan sekitarnya, Opu Daeng Siraju, Tanjung Bunga, Mappaodang, sebagian wilayah GMTD, Perumahan GRV, Barombong dan sekitarnya, Tanjung Alang, serta Baji Minasa.

Pihak PDAM menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada para pelanggan. “Kami sarankan kepada warga untuk menampung air secukupnya sebelum pengerjaan dimulai guna mengantisipasi gangguan sementara ini,” demikian imbauan dari PDAM Makassar.

Perbaikan ini menjadi bagian dari komitmen PDAM dalam menjaga kelancaran distribusi air dan meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Pihak perusahaan juga memastikan bahwa pekerjaan dilakukan seefisien mungkin agar distribusi air bisa segera kembali normal.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *