BN Online, Makassar— Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar mengumumkan bahwa hari ini merupakan hari terakhir perpanjangan pendaftaran Bakal Calon Kepala Sekolah (BCKS) Non-Reguler Tahun 2025. Berdasarkan informasi resmi yang diunggah melalui akun media sosial Disdik Makassar pada Rabu (12/11/2025), proses pendaftaran akan ditutup pada pukul 23.59 WITA.
Dalam unggahan tersebut, Disdik Makassar mengajak para pendidik yang memenuhi persyaratan dan memiliki komitmen kuat terhadap peningkatan mutu pendidikan untuk segera melakukan pendaftaran sebelum batas waktu berakhir.
“Kami mengajak para pendidik yang memenuhi persyaratan dan memiliki komitmen kuat terhadap peningkatan mutu pendidikan untuk segera melakukan pendaftaran sebelum batas waktu berakhir,” tulis Disdik Makassar dalam pengumumannya.
Program BCKS Non-Reguler ini merupakan bagian dari upaya Dinas Pendidikan Kota Makassar dalam mendorong lahirnya kepemimpinan sekolah yang visioner, berintegritas, dan berorientasi pada kualitas layanan pendidikan.
Disdik Makassar berharap, melalui seleksi ini akan terpilih calon kepala sekolah yang mampu menjadi motor penggerak peningkatan mutu dan inovasi pendidikan di lingkungan sekolah masing-masing.










