Beri Pelayanan Prima, Tim Perekaman Keliling E-KTP Disdukcapil Takalar Turun Langsung

BN Online.Takalar– Guna pemuktahiran data penduduk, Tim perekaman keliling E- KTP Dinas Catatan Sipil kabupaten Takalar turun langsung kemasyarakat disabel dan manula pada khususnya sehingga tidak ada penduduk yang terlewatkan salah satunya Kelurahan Takalar Kecamatan Mappakasunggu Selasa: 14/02/2023

Tim tersebut di pimpin langsung oleh Kabid Pendaftaran Penduduk Hj. Ratnawati dengan anggota Tim masing-masing Mulianti syahruna, Asman.S.Kom, Amrullah, Syahrul Ramadhan, serta Nur Ardiansyah. Dengan sasaran utama bagi penyandang disabilitas dan Manula.

Dalam kegiatannya di Kelurahan Takalar, tim tersebut didampingi langsung oleh kepala seksi ekonomi dan kesejahteraan rakyat (kasi kesra) kel.Takalar Muh.Yasin. N.S.Ip.mengutarakan kedatangan Tim ini tidak lain bertujuan untuk memberikan pelayanan Prima kepada masyarakat

“ Pertama di kunjungi adalah wilayah Lingkungan Pattitangngan dan selanjutnya ke lingkungan paria lau kel.Takalar Tujuannya tidak lain untuk memberikan pelayanan Prima kepada masyarakat sebagai penyandang disabilitas dan juga lansia.” Ungkap Muh. Yasin.N. S.Ip

Ditempat terpisah Ramli Dg.Mappa kepala Lingkungan Paria Lau mengungkapkan bahwa Kunjungan ini adalah merupakan bukti pelayanan Dinas Dukcapil kab. Takalar kepada masyarakat dan kami sangat berterima kasih kepada pihak Tim tersebut karena selain membantu masyarakat.

” kedatangan dukcapil Ini sangatlah membantu” ungkapnya

Sedangkan Lurah Takalar Jaharusddin. S.Sos. M.Si. juga memberikan apresiasi dengan program Dinas Dukcapil ini.

“selaku Pemerintah kelurahan Takalar. Kami memberikan apresiasi dan support. Karena program ini sangat membantu masyarakat utamanya penderita disabilitas dan juga warga kami yang manula, sehingga kami tidak repot lagi membawanya ke Dukcapil.”

“Apa yang dilakukuan oleh Dinas Dukcapil dalam rangka program keliling mengunjungi penderrita disabel dan manula. Adalah merupakan program yang harus kita banggakan dan syukuri. Karena hal ini akan mempermudah masyarakat kita dalam mendapatkan KTP dan dokumen lainnya. Hal ini sangat bermanfaat bagi masyarakat.” Ungkap Zainal Soedirman. SP. Camat Mappakasunggu.RD)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *