BN ONLINE MAKASSAR–Rumah Sakit (RS) Mata JEC Orbita @Makassar resmi beroperasi hari ini, 01 Desember 2023. RS ini terletak di jalan Mesjid Raya No. 75, Kelurahan Timungan Lompoa, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Kehadiran RS Mata JEC Orbita @Makassar kini menjadi sentra kesehatan mata terbesar di Sulawesi Selatan, bahkan di kawasan Indonesia Timur. RS Mata JEC Orbita @Makassar merupakan cabang keempat belas jaringan JEC Eye Hospitals and Clinics.
Menurut Dr. dr. Habibah S. Muhiddin, Sp.M(K) Direktur Utama PT Orbita Medika Indonesia, kehadiran RS ini bisa lebih mempermudah pasien untuk memeriksakan matanya tanpa harus melakukan pengobatan serius ke luar Sulawesi.
“Kehadiran kami untuk mewujudkan impian rumah sakit besar pertama di Sulawesi untuk pengobatan seluruh penyakit mata. Mulai anak-anak hingga usia senja. Kami menghadirkan pelayanan terbaik untuk pasien dengan menghadirkan karyawan yang unggul dibidanganya masing-masing,” ucapnya di lantai 10 RS Mata JEC Orbita @Makassar,
Selanjutnya, dr. Mirella Afifudin, Sp.M, M.Kes Direktur RS Mata JEC Orbita @Makassar menuturkan jika kehadiran RS khusus mata ini bisa meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Sulsel.
“Kami optimistis hadirnya layanan yang komplet dalam satu atap semakin mendorong masyarakat untuk meningkatkan kualitas kesehatan matanya. Inilah yang ingin kami wujudkan dengan mulai beroperasinya RS Mata JEC Orbita, bahwa masyarakat di Sulawesi Selatan dan Indonesia Timur, tak perlu kesulitan bepergian jauh agar matanya sehat,” pungkasnya.(**)