Jumat Ibadah, Siswa UPT SPF SDN Pongtiku 1 Makassar Gelar Sholat Dhuha Bersama

BN Online, Makassar—Untuk membentuk karakter baik siswa(i) yaitu dengan mengajarkan dan menamkan ilmu– ilmu agama. Hal ini juga akan berdampak dalam kehidupan sehari hari mereka.

Salah satu untuk mewujudkan itu, maka dilaksanakan lah Sholah Dhuha bersama. Seperti yang saat ini dilakukan siswa siswi UPT SPF SD Negeri Pongtiku 1 yang berlokasi di Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Jumat (9/02/2024).

Menurut, Kepala UPT SPF SDN Pongtiku 1 Makassar, Hj. Naslia S. Pd, mengatakan, pembiasaan sholat dhuha bersama ini juga akan terus diprogramkan. Selain karena kegiatan ini sejalan dengan visi dan misi sekolah, juga terbukti membawa dampak positif bagi peserta didik.

“Sehingga program sholat dhuha bersama senantiasa kami dukung. kami pun berharap kepada para guru, orang tua siswa dan komite sekolah untuk terus bekerjasama melanjutkan”, jelasnya.

Diharapkan, agar sholat dhuha menjadi kebiasaan kita semua. Sholat Dhuha ini pun dapat mempengaruhi segenap pikiran, perilaku dan budi pekerti utamanya kepada peserta didik, baik didalam maupun diluar sekolah.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *