BN Online, Makassa—Dalam semangat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar, seluruh keluarga besar UPT SPF SD Negeri Maccini Sombala turut ambil bagian dalam kegiatan Jalan Sehat yang digelar di kawasan Anjungan Pantai Losari, pada Sabtu (08/11/2025). Dengan mengusung tema “Aksi Berdedikasi dan Berakhlak Mulia”, kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh kebersamaan.
Acara jalan sehat tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kota Makassar.
Kepala UPT SPF SD Negeri Maccini Sombala, Juliati, S.Pd., megatakan bahwa partisipasi guru, tenaga kependidikan, dan seluruh staf sekolah dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata terhadap program pemerintah kota sekaligus sarana mempererat silaturahmi antar insan pendidikan.

Kami sangat antusias mengikuti kegiatan jalan sehat ini. Selain menumbuhkan semangat kebersamaan, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk menanamkan nilai-nilai hidup sehat, disiplin, dan kebersamaan di lingkungan pendidikan,” ujar Juliati.
Lebih jauh, ia menambahkan bahwa momentum HUT Kota Makassar ini menjadi refleksi penting bagi seluruh elemen sekolah untuk terus berkontribusi positif terhadap kemajuan pendidikan dan pembangunan karakter generasi muda.
Selain itu, partisipasi aktif SD Negeri Maccini Sombala dalam kegiatan masyarakat menjadi wujud nyata penerapan nilai berdedikasi dan berakhlak mulia sebagaimana tema yang diangkat tahun ini.

Diketahui, kegiatan jalan sehat tersebut dimeriahkan dengan berbagai hiburan rakyat, pembagian doorprize, serta penampilan seni budaya khas Makassar yang menambah semarak suasana di kawasan Anjungan Pantai Losari.
Harapan ke depan, Juliati berharap kegiatan seperti ini dapat terus digelar secara rutin untuk memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan pemerintah kota dalam membangun masyarakat Makassar yang sehat, berkarakter, dan berdaya saing.
“Semoga semangat kebersamaan yang tercipta hari ini bisa menjadi inspirasi bagi kami di lingkungan sekolah untuk terus menebar energi positif dan menjadi teladan bagi peserta didik,” sambungnya.
Dengan semangat kebersamaan dan rasa cinta terhadap kota tercinta, UPT SPF SD Negeri Maccini Sombala berkomitmen untuk terus mendukung setiap program yang mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan, kesehatan, dan karakter unggul bagi warga Makassar.










