BN Online, Polman–Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Polewali Mandar, Andi Nursami Masdar, melakukan peninjauan dan pembersihan di kompleks Makam Todilaling (Makam Raja I Kerajaan Balanipa) yang mengalami kerusakan akibat tertimpa batang pohon beringin yang tumbang,akibat Cuaca Buruk belum lama ini.
Hj,Andi Nusami datang bersama Kabid. Kebudayaan Marendeng serta Rombongan dibantu beberapa warga disekitar untuk melakukan pembersihan dahan dan ranting pohon tumbang disekitar makam tersebut,upaya pemindahan batang pohon ini selanjutnya akan dikoordinasikan dengan Pemerintah Kecamatan Limboro bersama masyarakat setempat.
Andi Nursami mengatakan keadaan makam todilaling saat ini mesti menjadi perhatian untuk dilakukan pembenahan secepatnya. Sebab situs budaya makam todilaling merupakan situs yang mestinya mendapat perhatian.untuk itu ia berjanji setelah makam ini bersih dari pohon dan ranting maka Makam Todilaling ini akan direhab,
“Setelah semua ini bersih kita akan melakukan rehabilitasi perbaikan Makam Raja Balanipa ini sebab makam ini merupakan situs sejarah dan Budaya kerajaan Balanipa untuk selalu diperhatikan.Ujar Andi Nursami Masdar Rabu 02/11/2020 usai membersihkan sekitar Makam kerajaan itu.
Sementara itu, salah satu warga disekitar berharap agar Makam Todilaling ini tetap mendapat perhatian dari pemerintah dan segenap lapisan Masyarakat,
Kami mohon kepada pemerintah dan semua lapisan masyarakat untuk memikirkan dan melakukan aksi pembenahan atas apa yang terjadi dimakan todilaling ini agar terlihat bagus dan terkesan tidak terabaikan.(Yuni)