Proses Pemilihan Anggota BPD di Desa Kading Barru Disoal Warga, Ini Kata Panitia  

BN Online, Barru– Proses Pemilihan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Untuk Dusun Bunne, Desa Kading. Disoal salah satu Warga setempat.

Seperti yang disampaikan salah seorang Warga Dusun Bunne yang diketahui juga memiliki hak pilih pada pemilihan anggota BPD di Dusun tersebut.

Kepada media Bidik Nasional, ia menuturkan kami menyayangkan oknum panitia dikarenakan saat saya membawa surat panggilan untuk mengikuti pemilihan anggota BPD tidak terwujud.

Menurutnya, Hal itu dikarenakan perhitungan suara sudah berlangsung saat saya tiba di lokasi sementara waktu belum menunjukkan jam 12 siang.

“Kami sangat menyayangkan oknum panitia karena saat kami tiba di lokasi kegiatan perhitungan suara sudah berlangsung,” ungkap warga tersebut yang enggan disebut namanya dengan raut muka yang kecewa.

Sementara itu ketua panitia tingkat Desa Muhammad Ashar saat ditemui di kantor Desa Kading pada Selasa sekitar pukul 11:52 WITA,(13/7/21) mengatakan surat panggilan itu waktu registrasi jam 08:00 s/d 09:00 WITA.

“Untuk registrasi surat panggilan untuk waktunya yang sudah ditentukan dan tertulis di surat panggilan, apalagi panitia wilayah saat membagikan surat panggilan tersebut juga menyampaikan secara lisan kepada warga yang memiliki hak pilih bahwa batas registrasi hanya satu jam,” ungkap ketua panitia tersebut.

Dikatakannya pula, apalagi kegiatan yang kami laksanakan pada pemilihan anggota BPD sudah quorum yaitu jumlah yang hadir sudah lebih dari 50 persen.

“Jadi porses pemilihan anggota BPD yang yang kami laksanakan tidak ada masalah,”tegas Muhammad Ashar.

Terpisah Erwin Habib salah satu anggota panitia BPD juga menambahka bahwa selama kami melaksanakan kegiatan proses pemilihan anggota BPD Hususnya Dusun Bunne mulai dari registrasi sampai perhitungan semuanya berjalan aman dan lancar.

“Kegiatan yang kami laksanakan bersama teman teman penitia BPD mulai dari registrasi sampai dengan perhitungan tidak ada masalah dan warga yang mengikuti pemilihan ini tidak ada yang keberatan dan semuanya berjalan aman,”tuturnya.

Lanjut Erwin berdasarkan informasi yang kami dapatkan bahwa warga tersebut yang tidak datang memilih hanya mengutus seseorang untuk melihat kondisi dilokasi, itupun saat ia tiba dia hanya bertanya ke peserta pemilih bukan ke panitia tegas Erwin.

Untuk diketahui pada Selasa tanggal 13/7/2021 telah berlangsung proses pemilihan anggota BPD untuk Dusun Bunne yang dilaksanakan di aula kantor Desa Kading, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan.(red)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!