Wabup Pasangkayu Sambut Kedatangan 71 Orang Jama’ah Haji Kloter 18

BN Online, Makassar–‘Bertempat di Masjid Madania, Jl Masjid Madania, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulbar, Wakil Bupati (Wabup) Pasangkayu, Dr. Hj. Erni Agus, Sos,MS.i, didampingi oleh unsur Forkopimda Pasangkayu menyambut Kedatangan Jama’ah Haji Kab Pasangkayu, Kloter 18 Tahun 1443 H – 2022 M sebanyak 71 Orang yang menggunakan 4 Unit Bus yang didalamnya didampingi oleh Polri, Dinas Perhubungan (Dishub), Dokter, Perawat dan Panitia, Sabtu (13/8/2022).

Turut hadir di antaranya, Dandim 1427/ Pasangkayu Letkol Inf. Novyaldi,SE, perwakilan Kepala Kajari Pasangkayu Muh Jauhari,SH, Kepala Badan Kesbangpol Pasangkayu Masri Madawali,SE.MM, Kadis Sosial Pasangkayu Elsi, SE,.M.A.P, Kadis P2KBP3A Pasangkayu Suri Fitriah,S.Sos,M.Si, Kepala Seksi Pendis Kementerian Agama Haerul, Ketua Bazarnas Ahmad Tagari, Kabag Kesra Pasangkayu H Murfin D.J S.Pd.I, Camat Tikke Raya Musmuliadi,S.Sos, Kepala KUA Kecamatan Pasangkayu, Kepala Sub Bagan TU serta Kepala Seksi & Penyelenggara Jajaran Kemenag Kab. Pasangkayu serta para Jamaah Haji dan Penjemput.

Dalam sambutannya, Wabup Pasangkayu, Dr. Hj. Erni Agus, Sos,MS.i, mengucapkan syukur atas kepulangan Jama’ah haji Kab. Pasangkayu yang dilepas secara resmi pada tanggal 30 Juni 2022 dengan jumlah 71 Orang jama’ah, dapat kembali ke tanah air, kembali ke Kab. Pasangkayu dan diterima secara resmi dengan jumlah yang sama dan telah menyandang gelar haji Mabrur.

“Selaku pemerintah Kab. Pasangkayu, saya mengucapkan selamat datang para jamaah haji Kab. Pasangkayu serta ucapan terima kasih kepada seluruh jama’ah, karena telah mampu melaksanakan tugasnya sebagai duta bangsa, duta daerah Kab. Pasangkayu, dengan senantiasa menjaga nama baik bangsa dan daerah selama melaksanakan ibadah haji,” ungkapnya.

Hj Erni juga mengungkapkan harapannya agar jama’ah haji yang telah kembali dari tanah suci ini dapat menjadi insan-insan yang senantiasa dirindukan surganya Allah SWT, senantiasa menjadi manusia yang mampu mengaplikasikan hikmah dari pelaksanaan ibadah haji dalam rangka membangun keluarga yang bahagia.

“Kami ucapkan selamat bertemu dengan keluarga kembali dan terima kasih kepada seluruh panitia serta pihak-pihak terkait dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji tahun ini,” tutupnya. Laporan : E Syam

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!